Powered By Blogger

searching

Senin, 28 Desember 2009

Berjerawat? Tidak!!

| |







Gara-gara noda setitik berwarna merah tersebut, si gadis remaja itu jadi malas datang ke acara lulusan sekolahnya. Ia bahkan menutupinya dengan "toga".

Kilasan sebuah iklan di televisi itu cuma sebagian kecil efek jerawat bagi kaum perempuan. Belum lagi jika dijauhi lelaki karena "memelihara" bintik berisi ini. Huhuhu.

Berbagai kosmetik pembasmi jerawat ditawarkan, namun hati-hati dengan bahan-bahan yang dikandungnya. Jika kulit anda tak kuat, si bintik bandel ini akan semakin meradang. Gawat, kan?

Daripada menyesal kehabisan dana untuk beli obat jerawat, pakai cara murah meriah dan pastinya efektif. Tapi ingat, anda harus telaten mengobati jerawat supaya si bintik ini tak datang lagi.

Pakai Masker Jerawat
Terutama masker madu, karena madu mengandung anti bakteri yang dapat menjadi pembunuh kuman dan menghilangkan jerawat kecil. Selain itu madu juga sangat lembut untuk kulit sensitif.

Rajin Cuci Muka
Pakai sabun dengan bahan dasar belerang 1 - 10%, tergantung jenis kulit. Jika kulit anda kering, tentu saja diharamkan memakai sabun belerang dengan kadar 10% karena akan membuat wajah menjadi berkerak.

Angkat poni dari dahi
Dahi anda berjerawat? Itu karena poni yang menjuntai. Rambut kotor pun menjadi salah satu penyebab utama jerawat betah berlama-lama di kulit wajah anda. Jadi, buat apa punya poni kalau jerawat menumpuk?

sumber: www.perempuan.com

0 komentar:

go-top

Posting Komentar

Dolphin

My Playlist

the rainbow

my plenzzzz

Mengenai Saya

Foto saya
lucu, baik, ramah tamah, rajin menabung dan tidak sombong... hahahahahaha

Google Translate

Google Translate
Arabic Korean Japanese
Chinese Simplified Russian Portuguese
English French German
Spain Italian Dutch
 
 

Diseñado por: Compartidísimo
Con imágenes de: Scrappingmar©
This template is brought to you by : allblogtools.com

 
top